hocky

Operating Systems 2021-1 (OS211)

Written by Hocky Yudhiono in Pontianak

Daftar 10 Terbaik Minggu 9

Halo ini adalah daftar 10 terbaik yang akan saya buat untuk mata kuliah Sistem Operasi ini. Setelah beberapa minggu terakhir memang agak terlambat akhirnya saya menjadikannya Bahasa Indonesia, dan benar saja yang menge-vote jauh lebih banyak!! 😲😲😲

Harusnya dari awal saja ya. Oke, saya orangnya tidak terlalu rajin, jadi mungkin saya akan mengerjakan daftar 10 minggu terakhir ini dengan seadanya saja, yang artinya Daftar 10 ini tidak selengkap daftar-daftar 10 minggu minggu sebelumnya, 🤣. Biasanya saya semangat sekali membaca dan GSGS, tapi kali ini entah mengapa semangat saya tidak terlalu tinggi.

1. SSDs vs Hard Drives as Fast As Possible (Video 5 Menit)

Biasanya kita hanya mengetahui beberapa secondary storage penyimpanan itu perbedaannya hanya di kecepatan. Tapi sebenarnya keduanya itu ya memang layaknya apel 🍎 dan jeruk 🍊. Karena memang storagenya berbeda dari strukturnya. HDD itu berbasis Disk, benar-benar piringan besi yang digunakan untuk menyimpan data, sementara SSD itu ya terdiri dari chip-chip flash memory, atau biasa dikenal dengan NAND.

Alasan Menarik Dijelaskan dengan mudah untuk normies yang tidak familiar dengan teknologi.

2. Everything you need to know about NAND Flash (Artikel 15 Menit)

Ya NAND Flash itu semacam chip yang didalamnya terdapat sel-sel yang dapat menyimpan data. Setiap NAND Flash juga ada tingkatannya, ada yang memang untuk konsumen, dan ada yang untuk industri yang isinya lebih padat, dan performanya biasanya lebih tinggi 📝.

Alasan Menarik: Dijelaskan dengan sangat rinci, meskipun bahasanya sangat-sangat scientific dan membingungkan.

Referensi Tambahan:

3. How do hard drives work? - Kanawat Senanan (Video 5 Menit)

Bagaimana hard drives di komputer kita bekerja? Bagaimana perkembangannya bisa sangat cepat yang dulunya sebuah papan piringan yang kecil hanya bisa menyimpan beberapa megabyte, kini ada dengan yang ukurannya sama bisa menyimpan banyak sekali data, hingga mencapai satuan TeraByte. Ternyata, datanya disimpan dengan listrik dan panas, jadi intinya kita harus mencari cara agar bisa menyimpan nilai-nilai binary dalam bit yang nantinya bisa kita ambil sebagai informasi, selain menyimpan, bagaimana idenya sehingga kita juga bisa membacanya? 🏓

Alasan Menarik: Video Ted-Ed dijelaskan dengan sangat menarik dengan animasi yang menarik,

4. RAID Reliability Calculator | Simple MTTDL Model | ServeTheHome (Artikel 5 Menit)

Hard Drive lama-lama juga bisa rusak atau worn-out, ada aplikasi yang bisa memperkirakan kira-kira berapa lama sebuah drive bisa rusak. 🧮

Alasan Menarik: Secara umum, kalkulatornya sangat menarik, bila kita bongkar juga JS nya ternyata rumus perhitungannya tidak sulit.

5. RAID 0, RAID 1, RAID 10 - All You Need to Know as Fast As Possible (Video 3 Menit)

Kita sering mendengar tentang RAID namun kadang tidak tahu artinya. RAID artinya redundant array of Inexpensive Disks, artinya menggunakan multiple disks untuk meningkatkan performa, artinya kita intinya menggabungkan penggunaan dua buah drive atau disk. Pada RAID 0, kalau misalkan salah satu disknya itu ada yang rusak maka akan terjadi storage failure karena pada dasarnya tidak ada sistem pengamanan recovery. 😷

Tapi perhatikan bahwa sebenarnya RAID storagenya itu hanya untuk mengamankan dan tidak menambah kapasitas. Pada RAID 1, data itu disimpan seperti di dua kali, jadi lebih aman terhadap storage failure. Begitu selanjutnya juga. 🙅‍♀️

Referensi Tambahan:

Alasan Menarik: Akhirnya bisa paham tentang HDD dan sistem RAID yang kita gunakan melalui video yang ditonton tersebut setelah dengan lama mendengarkan istilahnya.

6. What are Drive Partitions? (Video 7 Menit)

Drive Partition pada dasarnya ialah membagi-bagi drive menjadi beberapa volumes atau logical drives, dengan file system yang bisa berbeda-beda. Jadi intinya kita bisa membuat suatu wadah untuk memori kita. Kemudian ada pula tentang skema partisi atau table partition MBR dan GPT. Pada MBR, kita tidak bisa membuat partisi lebih dari 2 TB, tapi kita benar-benar tidak bisa mengakses lebih dari itu. Perbedaanya juga terdapat pada BIOS dan UEFI, untuk lebih lengkapnya bisa dilihat di video. 🎂

Referensi Tambahan:

Alasan Menarik: Merupakan video yang menarik untuk bagi pemula untuk mengerti tentang partitions.

7. Why you Shouldn’t Low Level Format Your Hard Drive | Nostalgia Nerd (Video 9 Menit)

Dalam formatting biasanya ada dua jenis, pengertian low level dan high level format sekarang dan dulu sudah berbeda. Biasanya Quick format itu pada intinya hanya mengabaikan index table saja. Jika kita lakukan formatting penuh umumnya kita akan menulis data kosong 🖤 benar benar mengosongkannya, dan ini sama saja seperti menulis ulang sebenarnya. Namun ada lagi istilah High Level dan Low Level, pada low level intinya benar benar melakukan formatting secara manual dan sudah masuk ke level mekanik, jaman sekarang sudah tidak bisa. Untuk lebih lengkapnya ada di video tersebut. Karena intinya ada hubungannya dengan pembagian sektor secara hardware pada disk drives kita. 💾

Referensi Tambahan:

Alasan Menarik: Dijelaskan dengan sangat jelas dan menarik, ada video dan takarir bahasa inggris, kemudian juga video pada referensi tambahan sangat lengkap karena tidak hanya menyediakan informasi untuk HDD tapi ada juga formatting untuk SSD.

8. How Risky is Updating Your BIOS? ( + Corruption Demonstration) (Video 20 Menit)

BIOS pada intinya merupakan software yang sangat low level yang merupakan program pertama yang jalan di komputer, merupakan firmware yang tahu bagaimana cara menge-load sebuah operating system. Jaman sekarang sudah di-replace dengan yang namanya UEFI. Tentunya BIOS ini juga sebetulnya tidak perlu diupdate, karena tentunya akan berisiko saat ingin melakukannya. 🔥

Alasan Menarik: Lebih mengerti sistem operasi secara low level dan bagaimana hardware memulai proses dalam memproses suatu sistem operasi saat dilakukan booting.

9. systemd Tips and Tricks (Artikel 10 Menit)

Systemd itu merupakan pengatur proses yang paling awal di linux, seperti yang sama yang sudah dibahas di minggu lalu, systemd merupakan ancestor proses yang sangat penting di linux, disini kita bisa melihat lebih jauh beberapa command untuk menguji atau melihat apa yang sedang dilakukan oleh sistem. 🍎

Alasan menarik: Command-command yang diberikan sangat unik dan bisa dicoba secara langsung, menambah pengetahuan untuk dilakukan demo.

10. Disk Scheduling Algorithms

Selain scheduling proses, disk juga mesti diatur oleh sistem operasi, mengapa penting? Karena ada banyak request juga yang diberikan bagi disk, perbedaannya, terjadi kecepatan dan metode akses yang berbeda untuk disk ini, karena biasanya disk terdiri dari beberapa piringan, pergerakan yang terlalu jauh bisa mengakibatkan ketidakefektifan, ada algoritma FCFS, SSTF, dan ada juga yang sweeping, seperti bergerak ke arah bolak-balik, dan ada juga CSCAN, LOOK, serta CLOOK. 💿

Alasan Menarik: Selain memberikan penjelasan, ada juga contoh cara mencari soal-soal yang terkait dengan hitungan-hitungannya.

Sekian saja untuk minggu 9 dari saya, terima kasih sudah membaca artikel-artikel yang ada selama ini!

Sahlo Folina!


🌵 © Hocky Yudhiono, 2021 - 2021